Fairy Garden Bandung merupakan sebuah destinasi wisata wajib yang harus dikunjungi saat liburan tiba, baik bersama keluarga, anak-anak, teman-teman, maupun liburan sendiri. Objek wisata ini sangat menarik karena, kenapa? Tentu saja karena mengusung konsep dunia peri yang unik, berbeda dari tempat wisata lainnya.
Berlokasi di Kota Kembang, tempat wisata dengan tema yang penuh elemen peri dan princess ini sangat cocok untuk siapa saja, terutama di kalangan anak-anak yang suka sekali dengan segala hal berbau peri.

Daya Tarik Wisata Fairy Garden Bandung
Fairy Garden menjadi tempat yang memadukan adanya keindahan alam dengan pesona fantasi dunia fiksi peri atau princess. Di dalamnya, para pengunjung bisa menikmati pemandangan taman yang hijau dan asri, penuh dengan tanaman bunga yang cantik dan berwarna-warni.
Selain itu, terdapat pula bangunan kastil yang megah nan indah. Hal ini tentunya menciptakan suasana seperti dalam dongeng. Setiap pengunjung akan merasa seolah-olah sedang memasuki dunia peri yang dipenuhi dengan keajaiban dan pesona.
Nah, ada hal yang lebih menarik lagi, pengunjung bisa bertemu lalu mengambil gambar bersama pemandu wisata yang ramah. Mereka akan mengenakan pakaian cantik ala-ala peri, lengkap juga dengan sayapnya.
Para pengunjung juga akan menyaksikan pertunjukan tari yang menampilkan penari berkostum peri. Pertunjukan ini tentunya akan sangat menghibur, terutama bagi anak-anak, serta menambah keseruan ketika berkunjung ke Fairy Garden Bandung.
Tawaran Aktivitas Seru
Selama mengunjungi Fairy Garden, para pengunjung bisa menikmati berbagai aktivitas yang seru di sana. Beberapa di antaranya adalah dengan berjalan-jalan mengelilingi area taman yang cantik, mengambil foto atau video estetik, serta duduk santai sambil menikmati keindahan alam sekitarnya.
Selain itu, pengunjung yang membawa anak-anak juga bisa mengajaknya untuk memberi makan hewan-hewan lucu seperti kelinci, kambing, ayam, ikan, hingga burung. Tak hanya itu, siapapun yang datang akan mendapatkan kesempatan untuk menyewa pakaian cantik ala princess maupun peri, lengkap pula dengan aksesoris seperti mahkota, sayap, dan lainnya.
Fairy Garden memiliki empat zona dengan berbagai aktivitas seru sebagai berikut:
1. Fairy Land
Lokasi ini menawarkan adanya wahana seperti Gopher Maze, labirin yang menantang, Art Factory dengan kegiatan seni, Florania, taman bunga peri, Lola’s Library untuk mendengarkan kisah dongeng, serta Giant Book yang menceritakan sejarah tentang Fairy Garden.
2. Woodland
Tempat ini menyajikan berbagai wahana. Termasuk wahana naik kuda keliling dunia peri, playground, trampolin, spot foto di caravan, memberi makan hewan, serta terdapat mini golf.
3. Fairy Garden Menyala
Tersedia atraksi lampu dan video mapping di kastel yang megah abad pertengahan, serta hutan seperti di negeri peri.
4. Raya’s Kitchen
Selain itu, lokasi ini menyajikan berbagai makanan, mulai dari masakan Indonesia, Western, sampai makanan Italia. Ada pula camilan yang bisa pengunjung coba di lokasi Fairy Garden Bandung ini.
Wahana Seru
Melihat dari video akun TikTok Azmigarage, Fairy Garden memiliki akses wahana yang seru, terutama untuk anak-anak. Terdapat beberapa wahana yang tersedia, antara lain seperti bisa naik kereta untuk mengelilingi taman. Di sana juga bisa naik electric/baterai car, korsel kuda, korsel kartun, e-scooter, sky yoyo, dan juga ada playground yang dapat memungkinkan anak-anak bermain seharian dengan puas. Harga setiap wahananya pun dibanderol mulai dari Rp. 15.000 sampai Rp. 35.000. Ini menjadi pilihan menyenangkan.
Lokasi
Fairy Garden Bandung terletak di Kota Bandung, tepatnya di Jalan Maribaya Timur, Cibodas, Lembang. Lokasinya menyuguhkan pemandangan alam yang cantik, maka sangat cocok menjadi destinasi wisata yang menarik. Jam operasionalnya buka dari pukul 9 pagi sampai 5 sore. Datang dan rasakan keseruan menjelajahi wisata ala-ala dunia peri bersama keluarga atau teman. /Amel